1. Membuat channel atau saluran Pribadi.
Membuat saluran anda sendiri di youtube menjadikan anda lebih leluasa dalam hal memanage video baik itu upload,remove ( hapus ) dan lain-lain. Membuat sebuah akun youtube kini sudah menjadi satu paket dengan Google Mail ( email google ),google drive dan aplikasi google lainnya.
-Silahkan daftar dengan akun Gmail anda.
-Tambahkan sebuah kata kunci tertentu untuk mempermudah audiens dalam menemukan saluran anda.
-Pastikan kata kunci yang anda buat relevan dengan konten video yang akan anda publikasikan.
-Gunakan nama channel yang mudah di ingat dan bersahabat.
2. Menambahkan konten/video di akun anda.
Ini saatnya anda upload video ke akun youtube yang sudah dibuat. Cobalah untuk menciptakan video yang berkualitas dan tidak terlalu panjang namun akurat dalam hal penyampaian. berikut beberapa tips untuk anda sebelum upload video ke youtube :
-Usahkan sebelum di upload ukuran total diperkecil / kompres agar proses upload menjadi lebih cepat ( ini akan saya bahas di artikel berikutnya )
-Meningkatkan kualitas konten video dengan perlatan yang lebih baik seperti kamera,software editing dan lain-lain.
-Upload video anda secara konsisten untuk terus membangun kepercayaan pelanggan saluran anda terhadap apa yang sudah anda buat.
-Pastikan anda memberikan video dengan kata kunci yang mampu menjelaskan konten dan deskripsi yang enak dibaca oleh penonton.Hal ini akan sangat berpengaruh untuk hasil pencarian orang dalam menemukan video anda.